Sabtu, 09 Mei 2009
15 JURUS ANTIRUGI BUKA USAHA RUMAH MAKAN
15 JURUS ANTIRUGI BUKA USAHA RUMAH MAKAN
Oleh: Henky Eko Sriyantono
Elex Media Komputindo 2008
Rp 28,800
Buku 15 jurus Antirugi Buka Usaha Rumah Makan ini hadir memberikan jurus, kiat-kiat, strategi serta panduan yang praktis bagi Anda yang ingin terjun di usaha warung/resto/rumah makan ataupun yang sudah berkecimpung lama di usaha ini namun belum mengalami kemajuan berarti.
Mengulas secara lengkap dan tuntas 15 jurus yang penuh dengan tip dan strategi yang bisa Anda praktikkan agar terhindar dari kerugian, antara lain bagaimana cara menangkap ide dan peluang makanan yang pas untuk dijual, menciptakan merek yang unik dan pas, memilih lokasi yang strategis, mengelola SDM, menentukan harga, menerapkan pelayanan yang prima, membuat promosi yang jitu, mengelola keuangan, mengontrol kegiatan produksi, menaklukkan kompetitor, dan yang tidak kalah penting menggairahkan suasana.
Editor’s Note
Jurus-jurus yang ditulis di buku ini berasal dari pengalaman penulis dan pengusaha-pengusaha bidang rumah makan yang telah sukses.
Ir. Henky Eko Sriyantono, MT atau biasa dipanggil Cak Eko, saat ini menjabat sebagai manajer di sebuah BUMN besar. Sebelum sukses mengembangkan bisnis waralaba Bakso Malang Kota “Cak Eko”, ia sudah mengalami masa “jatuh bangun” dalam berbisnis. Di sela-sela kesibukannya berbisnis dan bekerja, peraih penghargaan Indonesian Creative Innovative Award dan Indonesia Small Medium Business Entrepreneur Award ini aktif sebagai pembicara seminar, motivator, dan trainer.
Spesifikasi Buku
Nama Editor: Ima
Media: MANAJEMEN
Kelompok: MANAJEMEN
Kategori: PEMASARAN, PENJUALAN & PERIKLANAN
Format Cover: Soft Cover
Ukuran: 12.5 X 18.5 CM
Harga: Rp. 28800
Tgl. Terbit: 2, July 2008
Target Pembaca: Anda yang baru memulai atau sudah lebih dulu terjun di bisnis kuliner baik berupa warung maupun rumah makan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar