Minggu, 10 Mei 2009
Aneka Bakso Favorit
Aneka Bakso Favorit
Price: Rp20.000
(harga yang berlaku di Pulau Jawa)
Judul : Aneka Bakso Favorit
Penulis : Raninta Ika Ariestya dan Yuni Pradata
Penerbit : Trans Media Pustaka
Tebal : 48 hal. FC
Ukuran : 17,5 x 24 Cm
ISBN : 979 799 081 0
Harga : Rp20.000
Bakso? Siapa yang tak kenal makanan dari daging atau ikan yang umumnya berbentuk bulat ini. Tak sulit menemukan pedagang keliling, warung, atau rumah makan yang menjajakan menu ini. Rasanya yang "akrab di lidah" membuat bakso menjadi makanan favorit banyak orang.
Namun, makan bakso kurang lengkap tanpa kehadiran "teman bersantapnya", seperti tahu isi, pangsit, atau aneka gorengan. Karena itu, selain mengajak Anda membuat bakso sendiri di rumah, buku ini juga menyajikan sajian pelengkapnya. Resep-resep bakso yang ada dalam buk ini bisa Anda praktikkan untuk keluarga tersayang atau untuk membuka usaha. Anda bisa mencoba berbagai resep bakso urat yang sudah lazim ditemukan di pasaran, Anda bisa mencoba resep-resep bakso lain yang unik, seperti bakso lengkeng, bakso keju, bakso sumsum, dan bakso rambutan. Penasaran? Silakan coba!
Bakso Halus * Bakso Urat * Bakso Rambutan * Bakso Ikan * Bakso Ayam * Bakso Ikan Isi Udang * Bakso Keju * Bakso Jagung Manis * Bakso Pedas * Bakso Lengkeng * Bakso Sayuran * Bakso Daging Cincang * Bakso Daging Asap * Bakso Bakar * Bakso Telur * Bakso Sumsum * Gorengan Panjang dan Kembang * Hati Ampela Ayam Goreng * Usus lilit goreng * Tahu bakso & Tahu isi * Siomay * Pangsit Rebus * Kuah Bakso Sapi * Kuah Bakso Ikan * Iga Kuah Bakso * Sambal Bakso
Sabtu, 09 Mei 2009
Panduan Lengkap Mengeruk Rupiah Dari Bisnis Seafood
Panduan Lengkap Mengeruk Rupiah Dari Bisnis Seafood
Price: Rp38.500
(harga yang berlaku di Pulau Jawa)
Judul Buku: Panduan Lengkap Mengeruk Rupiah Dari Bisnis Seafood
Penyusun: Diyah Triwandhani
Penerbit :Trans Media
Ukuran: vi + 134 hlm ; 17,5 x 24 cm
ISBN: 979-799-048-6
Harga: Rp 38.500
Sinopsis:
Usaha makanan adalah jenis bisnis yang tak pernah ada matinya. Salah satu primadona dari bisnis ini adalah usaha warung makan atau restoran seafood. Setiap orang menyukai seafood, dan cita rasanya yang khas menjadikan seafood makanan eksklusif. Hal inilah yang menyebabkan usaha seafood tidak pernah kehilangan pelanggan walaupun harganya di atas rata-rata makanan lain.
Saat berniat membuka usaha seafood, Anda harus sudah punya perhitungan usaha sehingga bisnis seafood Anda bisa berjalan baik. Dan, buku ini akan membantu Anda mewujudkannya. Segala hal yang berhubungan dengan bisnis seafood—pengelolaan modal, manajemen produksi, pemasaran, dan promosi—akan dibahas secara mendetail di sini. Buku ini juga dilengkapi profil usaha dari beberapa bisnis seafood yang sudah mempunyai nama dan sukses.
Sukses Mengelola Usaha Warung Makan
Sukses Mengelola Usaha Warung Makan
Price: Rp37.000
(harga yang berlaku di Pulau Jawa)
Judul : Sukses Mengelola Usaha Warung Makan
Penulis : Endah H., Lucia P., dan Syari P.
Penerbit : Trans Media
Halaman : x + 246 hal;
Ukuran : 15 x 23 Cm
Harga : Rp 37000
ISBN: 979-799-051-6
sinopsis
"Setiap orang butuh makan" itu adalah fakta. Namun, apakah setiap orang bisa menjadikan salah satu kebutuhan primer ini ladang bisnis? Belum tentu semua orang bisa. Padahal bisnis warung makan bisa menjadi usaha yang sangat menguntungkan jika Anda jeli melihat peluang dan menyiasatinya, baik dari segi produksi, pemasaran, dan promosi.
Buku ini akan membahas secara terperinci berbagai jenis bisnis warung makan disertai dengan profil usaha dari 51 warung makan yang tersebar di Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi. Mulai dari warung mie, sate, bakso, soto, bubur ayam, nasi goreng, ikan bakar, sampai warung makanan khas, seperti apple pie, roti unyil, asinan, japanese food, masakan thailand, dan ayam penyet akan dibahas di sini.
Selain itu, segala hal, mulai dari manajemen bisnis, sampai tip dan trik meraup keuntungan dari warung makan juga akan dijelaskan secara merancang usaha warung makan secara terperinci. Dengan panduan ringan dan mudah, Anda dapat mulai merancang usaha warung makan sendiri.
Berbagai kisah sukses dari beberapa narasumber yang telah berhasil mengembangkan usaha warung makannya diharapkan bisa menjadi motivasi tersendiri bagi Anda. Dengan buku ini ditangan maka keinginan untuk menjadikan bisnis warung makan lahan uang dapat segera Anda wujudkan.
Panduan Mendirikan dan Mengelola Usaha Minimarket
Panduan Mendirikan dan Mengelola Usaha Minimarket
Price: Rp33.000
(harga yang berlaku di Pulau Jawa)
Judul : Panduan Mendirikan dan Mengelola Usaha Minimarket
Penyusun : Wardah Fajriyah
Penerbit : Transmedia Pustaka
Tebal : vi + 128 hlm; 17,5 x 24 Cm
ISBN : 979-799-057-5
Harga : Rp33000
Tahun : 2008
sinopsis:
Selengkap supermarkat, senyaman mal, semurah pasar tradisional tapi tak sebesar plaza.
Itulah minimarket, tempat berbelanja yang kini jadi favorit hampir seluruh lapisan masyarakat. Di mana pun
Anda berada kota besar atau kecil, kompleks perumahan atau kampus, bahkan di pelosok desa, minimarket dapat dengan mudah ditemukan. Oleh karena itu, tak mengherankan jika kini minimarket adalah pilihan bisnis paling diminati.
Buku ini akan mengajak Anda untuk memahami seluk-bluk usaha minimarkaet secara lebih mendala,. Anda bisa meniru kesuksean dari 10 profil berikut.
1. Madani Mart: Menjaring Usaha Kecil Sebagai Mitra
2. Seven Days: Konsep Warung Modern Khas Anak Muda
3. Patra Mart : Menangkap Peluang Pasar C-Store di Area SPBU
4. Pewaralaba Drs. Naseri Muhammad, MM: Brand Paten Membawa Keuntungan
5. Pewaralaba Ratu Neilla: Memercayakan Pada yang Ahli
6. S'Mart: Mengenal Baik Kebutuhan Konsumen
7. Sofi Minimarket : Mengembangkan Bisnis Melalui Diversifikasi Usaha
8. Santya Swalayan : Inovasi Bisnis Demi Kepuasan Konsumen
9. Siaga Mart: Kemandirian Membawa Keuntungan
10. Febry Minimarket: Berani Bertahan dan Bersaing
USAHA YANG COCOK UNTUK ANDA
Title: Usaha yang Cocok Untuk Anda
Authors: Jacky Ambadar, Miranty Abidin, Yanti Isa
ISBN: 979-3479-01-9
Price: Rp. 30.000
Mengenali diri sendiri adalah langkah pertama yang harus dilakukan oleh seseorang yang memutuskan diri untuk mandiri atau berwirausaha. Untuk mengetahui bagaimana cara Anda mengenali diri dapat Anda temukan jawabannya pada buku kedua yang diterbitkan Yayasan Bina Karsa Mandiri, yang berjudul “Usaha Yang Cocok Untuk Anda”. Buku ini banyak mengupas tentang hal-hal menarik yang dapat Anda petik sebagai cermin untuk bertanya pada diri sendiri sebelum memutuskan terjun ke dalam dunia wirausaha. Buku setebal 104 halaman ini mengajarkan tentang bagaimana cara mengenali diri sendiri sebagai langkah pertama yang harus dilakukan untuk mengetahui sifat, kemampuan dan hal apa saja yang harus dikenali Anda dalam menjalankan usaha serta langkah apa yang dapat Anda lakukan untuk meraih sukses menjadi Pengusaha.
Minat dan bakat merupakan salah satu kekuatan. Itu adalah modal awal yang harus dikenali seseorang sebelum memutuskan melakukan wirausaha. Sebab jenis usaha yang dipilih ketika hendak berwirausaha haarus disesuaikan dengan minat dan bakat. Jadi jangan sekali-kali Anda memulai usaha yang menyimpang dari minat Anda. Banyak pengusaha yang gagal menjalankan bisnis karena mereka mengerjakan usaha tersebut tanpa di dasari oleh kegigihan, keberanian dan tidak adanya sikap percaya pada diri sendiri. Motivasi terbesar dan terhebat pada diri seorang pengusaha berasal dari keyakinan diri kita sendiri. Oleh karena itu, sebelum memutuskan untuk menjalani usaha Anda harus meyakini kemampuan, minat dan bakat terhadap apa yang Anda kerjakan.
Pada buku berjudul “Usaha Yang Cocok Untuk Anda” ini Anda dapat menyimak beragam kisah sukses para pengusaha. Banyak sekali pengalaman menarik para wirausahawan yang dapat Anda tiru, dalam memilih usaha yang cocok dengan dirinya, bagaimana mereka meraih sukses dan bagaimana mereka mampu mengenali pribadi dan potensi dalam dirinya. Faktor penentu kesuksesan seseorang dalam menjalankan bisnis bukan dilihat dari faktor nasib baik. Untuk meraih sukses tidak di dapat dalma semalam. Sukses dapat Anda raih dengan kerja keras, selalu berusaha untuk mencoba dan mencoba lagi. Belajarlah dari kisah kegagalan orang lain sebagai “sekolah dan ilmu” bagi Anda untuk menjadi “Pengusaha Tangguh”.
Keberhasilan pengusah mengembangkan bisnisnya menjadi besar adalah bakat perjuangan dan kerja keras dalam menghadapi kegagalan. Seorang pebisnis sejati tidak mengenal kata berhenti berpikir untuk belajar. Buku ini mengajarkan kita agar jangan pernah menyerah, jangan pernah pasrah, jangan pernah putus asa ketika mengalami cobaan dalam menjalankan roda usaha. Buku Usaha Yanga Tepat Untuk Anda bisa menjadi inspirasi bagi Anda dalam menciptakan suatu usaha dengan cara yang mudah dengan menyimak kisah pengalaman para wirusahawan yang berhasil. Buku ini bisa menjadi pelajaran bagi para pengusaha atau para pemula untuk “meniru” jejak sukses mereka dan menjadi entrepreneur sejati.
Coba simak kisah keberhasilan Julianus Samparante, pengusaha bingkai yang berhasil mengussung merek Toraya Frame. Kesuksesan Julianus dikarenakan kemampuannya mengenali bakat dan minatnya yang telah tumbuh semasa kanak-kanak dan kelas tiga SLTA suka membuat kerajinan tangan seperti layang-layang mobil-mobilan atau pesawat terbang mainan. Selain itu ditunjang kemampuannya mengendus peluang bisnis telah memperkenalkan dirinya pada kegiatan art shop, yang akhirnya memunculkan ide mengembangkan usaha bingkai. Berkat kecerdasan mengenali bakat dalam dirinya, Julianus berhasil mendirikan Toraya Indowood yang khusus menggarap bingkai untuk pasar ekspor.
Begitu pula dengan kisah Richard Oh, yang sukses merintis bisnis toko buku impor karena kecintaannya pada dunia buku. Kegilaannya pada dunia buku membuat dirinya mampu menangkis badai krisis yang tak mampu menyurut langkahnya mendatangkan buku-buku impor. Setelah sukses menebar jaringan bisnis buku QB World Book di kawasan Jakarta. Karena sudah cintanya pada dunia buku tak membuat Richard ragu dalam mengeluarkan modal besar untuk mendirikan toko buku khusus impor. Seperti halnya kehidupan sukses bisa Anda raih apabila Anda mencintai bidang usaha yang Anda pilih dan dengan senang hati melakukannya dengan sebaik mungkin untuk menggapai sukses.
Buku Seri Wirausaha Praktis kedua ini berhasil mengungkapkan kepada pembaca bahwa orang-orang yang sukses menjalankan bisnis adalah mereka yang berhasil mengenali minat dan bakat sebagai modal utama ketika memilih jenis usaha yang tepat bagi dirinya sehingga mampu memompa motivasi dalam menumbuhkan kepercayaan dalam diri mereka sesuai dengan kemampuan apa yang cocok dengan dirinya.
Buku seri Wirausaha Praktis “Usaha Yang Cocok Untuk Anda” ini merupakan lanjutan dari buku pertama “Selalu Ada Peluang”. Buku kedua ini layak dibaca dan penting bagi Anda yang berminat menekuni dunia usaha. Jadi sebelum memutuskan menekuni dunia usaha, kenalilah diri Anda agar usaha yang Anda pilih sesuai dengan bakat dan kemampuan diri.
Buku kedua ini dapat Anda dapatkan di Toko Buku Gramedia dan Gunung Agung yang tersebar di seluruh Indonesia. Untuk buku selanjutnya, Yayasan Bina Karsa Mandiri juga telah mempersiapkan delapan buku selanjutnya yang berjudul,”Mulai Usaha Dari Nol”, “Menentukan Mitra Usaha”, “Rencan Usaha Yang Rasional”, “Mengelola Usaha Untuk Anda”, “Membangun Usaha Menjadi Besar”, “Membangun Citra Perusahaan”, “Mengelola Merk”, dan “Membeli dan Menjual Franchise” ini dapat Anda jadikan koleksi guna menambah literature pustaka pribadi Anda.
Mengelola Usaha Dengan Tepat
Title: Mengelola Usaha Dengan Tepat
Authors: Jacky Ambadar, Miranty Abidin, Yanti Isa
ISBN: 979-3479-05-1
Price: Rp. 35.000
Untuk yang ke enam kalinya, Yayasan Bina Karsa Mandiri (YBKM) sukses meluncurkan Buku Seri Wirausaha Praktis. Buku yang ditulis oleh tiga praktisi bisnis, Jackie Ambadar, Miranty Abidin dan Yanti Isa ini mengungkap secara detail apa dan bagaimana kiat para pengusaha dalam melaksanakan roda usaha bisnisnya hingga menjadi besar. Berbagai cerita pengalaman para pengusaha dikemas secara manis oleh ketiga penulis yang juga merupakan pengusaha yang kompeten di bidangnya masing-masing.
Buku Seri Wirausaha Praktis yang diterbitkan oleh YBKM ini terdiri dari 10 judul, yaitu : “Selalu Ada Peluang, Usaha Yang Cocok Untuk Anda, Mulai Usaha Dari Nol, Menentukan Mitra Usaha, Rencana Usaha Yang Rasional, Mengelola Usaha Dengan Tepat, Membangun Usaha Menjadi Besar, Membangun Citra Perusahaan, Mengelola Merek, Membeli dan Menjual Franchise”.
Selain menerbitkan buku, YBKM memiliki kegiatan “Komunitas Wirausaha Indonesia” yaitu pertemuan rutin yang diisi dengan seminar, workshop dan peluang usaha. Wadah & Langkah nyata dalam pengembangan kewirausahaan di Indonesia
Secara bertahap, YBKM meluncukan buku pertama, yang berjudul Selalu Ada Peluang pada tahun 24 Januari 2003. Kehadiran buku Selalu Ada Peluang ini berhasil mencuri perhatian dan minat masyarakat. Setelah sukses pada peluncuran buku pertama, di tahun 2004 YBKMmeluncurkan buku ke 2 dan 3 tahun 2004, yaitu seri wirausaha : Usaha Yang Cocok Untuk Anda dan Mulai Usaha Dari Nol. Dan, buku keempat (2005) berjudul “Menentukan Mitra Usaha”, buku ke lima (2006) Rencana Usaha Yang Rasional, kemudian bulan Agustus 2006 diterbitkan buku ke enam Mengelola Usaha Dengan Tepat yang dapat Anda beli di seluruh toko buku Gramedia, Gunung agung, karisma, utama dll di seluruh Indonesia. Kehadiran buku Seri Wirausaha ini memperkuat focus kegiatan YBKM sebagai penyedia sarana pengatahuan seputar lika-liku bisnis kepada masyarakat melalui kehadiran buku Seri Wirausaha Praktis. Diharapkan buku Seri Wirausaha Praktis ini dapat menjadi salah satu literature kewirausahaan yang tepat bagi para mahasiswa, ataupun masyarakat umum yang ingin mengetahui aplikasi kewirausahaan praktis.
Kiranya buku Seri Wirausaha Praktis ini dapat menjadi literature kewirausahaan yang tepat bagi para mahasiswa, ataupun masyarakat umum yang ingin mengetahui aplikasi kewirausahaan praktis. Buku yang ditulis dengan bahasa yang sederhana ini banyak mengungkap berbagai pengalaman menarik dari para pengusaha di Tanah Air. Melalui gaya khasnya, ketiga penulis berusaha mengungkap bagaimana para pengusaha memulai usaha dari nol, apa saja kiat sukses para pengusaha dalam menghadapi kendala-kendala dalam menjalankan usaha serta strategi praktis apa yang dilakukan para pengusaha sehingga mereka mampu mengembangkan bisnisnya.
Buku Seri Wirausaha Praktis yang ditulis dengan berbagai pengalaman dari pengusaha-pengusaha yang telah sukses dalam memulai usaha dari nol, yang tujuanya untuk menginsiprasikan kepada pembaca bahwa untuk menemukan peluang usaha serta menciptakan usaha itu ternyata mudah, tidak sesulit yang Anda bayangkan. Melalui bahasa yang mudah dicerna, buku Seri Wirausaha Praktis ini dapat dijadikan sebagai panduang bagi mereka yang ingin mengetahui langkah-langkah dalam memulai suatu usaha bisnis.
Dari kisah sukses pengusaha ini, ketiga penulis berusaha menggugah keberanian Anda untuk memulai suatu usaha baru dari nol. Kesuksesan yang berhasil diraih para pengusaha tidak diperoleh secara sekejap. Untuk meraih sukses dalam memulai suatu usaha tidak melalui jalan tol. Tetapi harus dilakukan dengan kerja keras dan tanpa kenal menyerah dalam menghadapi tantangan di saat krisis sekalipun.
Melalui buku Seri Wirausaha Praktis ini, ketiga penulis berbagi pengalaman dan kiat mereka yang dapat Anda tiru jejak suksesnya. Tenggok saja keberhasilan Jackie Ambadar yang merupakan pengusaha yang sukses memproduksi perlengkapan pakaian bayi dengan bendera Le Monde nya ini berhasil menampung ribuan tenaga kerja home industri. Tak hanya itu, sosok Miranty Abidin yang sempat lolos seleksi calon astronot Indonesia pada tahun 1985 ini, sukses membangun bisnis Public Relation (PR) dengan bendera Fortune. Begitu juga dengan Yanti Isa, meski yang usianya paling muda tidak mau kalah dari Jackie dan Miranty. Dalam singkat, Yanti berhasil membangun bisnis PT MagFood Inovasi Pangan, perusahaan pengembangan makanan dan jaringan counter makanan & restoran “MagFood Red Cripsy”, yang kini banyak diburu para calon pengusaha yang ingin berwirausaha melalui system waralaba lokal.
Buku yang diterbitkan oleh ketiga penulis ini diharapkan tidak hanya sukses ditengah masyarakat pembaca saja. Akan tetapi kelak nanti sesuai dengan visi dan misi dari ketiga penulis, kehadiran buku Seri Wirausaha Praktis ini dapat menjawab masalah angka pengangguran di Indonesia, dengan cara menyebar pengetahuan kewirausahaan yang dikemas dalam bahasa yang lugas tentang kiat serta kisah sukses pengusaha dalam memulai usaha dari nol yang dapat ditiru masyarakat luas dan menumbuhkan tunas pengusaha muda baru yang tangguh dalam menjalankan roda usaha bisnis demi menciptakan lapangan pekerjaan baru sehingga mempu menampung jumlah pengangguran di Indonesia yang saat ini jumlahnya sudah mencapai 40 juta jiwa!
Dear rekan-rekan pers, dibawah ini kami sajikan resensi buku ke enam Mengelola Usaha Dengan Tepat yang dapat Anda jadikan sebagai intisari dari buku –buku seri wirausaha praktis selalu ada peluang terbitan YBKM.
Press Release
Seperti sebuah jembatan yang tak bisa bertahan dalam gempa, maka tak akan ada nilainya sesudah terjadi bencana. Jadi bila tidak ada kiat efektif dalam mengelola usaha, bisa-bisa usaha yang sudah Anda kelola susah payah itu, akhirnya putus di tengah jalan. Tapi Anda tak perlu khawatir lagi, karena buku ini berisi berbagai pengalaman para pengusaha MENGELOLA USAHA DENGAN TEPAT sebagai panduan bagi Anda.
Kegagalan adalah bagian dari sukses, sebab di balik manisnya sebuah kesuksesan, selalu ada setumpuk kegagalan. Jadi bila perusahaan yang baru Anda kelola diibaratkan seorang bayi, maka ketika belajar berbicara, ia harus melewati berbagai "kegagalan" dalam mengucapkan huruf, kata, dan kalimat. Lalu sebelum seorang anak bisa berjalan sendiri, bahkan berlari, pastilah mengalami jatuh berkali-kali.
Buku ini memuat kisah orang-orang yang berhasil meraih sukses di bidang masing-masing melalui berbagai kegagalan. Mereka sudah membuktikan bahwa kegagalan berada dalam satu paket dengan kesuksesan. Mereka juga telah banyak memperoleh manfaat dari serangkaian kegagalan yang mereka alami. Kegagalan ataupun pengalaman-pengalaman pahit ini tidak membuat diri mereka jera dan jatuh.
Namun kegagalan itulah yang akhirnya menjadi pengalaman berharga bagi mereka untuk mempelajari sebab-sebab kegagalan, dan mengubah strategi untuk memperbaiki cara-cara mencapai keberhasilan. Mereka pun berhasil menjadikan dirinya sebagai pribadi sukses dalam mengelola usaha, dan mampu menularkannya kepada orang-orang di sekitarnya.
Jadi, kisah para pengusaha sukses yang ada dalam buku ini akan memberikan gambaran yang jelas kepada Anda bagaimana membangun sistem yang tepat dalam berwirausaha. Selain itu diungkapkan pula berbagai “resep rahasia” mereka dalam MENGELOLA USAHA DENGAN TEPAT supaya Anda bisa menerapkannya sendiri.
21 Bisnis Sampingan Mahasiswa
21 Bisnis Sampingan Mahasiswa
Rani Koswara
Trans Media
140 pages
Rp 25,500
Buku ini akan membuktikan bahwa kuliah sambil kerja bisa sangat
menyenangkan dan sama sekali tak akan mengganggu kuliah. Semua tentu
saja ada syaratnya: kejelian memilih pekerjaan dan kemampuan membagi
waktu antara kuliah dan kerja adalah dua syarat utama. Kamu bisa
memilih bidang pekerjaan sesuai dengan keahlian atau minatmu. Kalau
kamu bisa berbahasa asing dengan baik, jadi penerjemah atau pengajar
bahasa bisa dijadikan pilihan kerja yang asyik. Kamu juga tak perlu
lulus kuliah untuk bisa menjadi penyiar, reporter, fotografer, atau
komikus.
21 bisnis sampingan dalam buku ini bisa kamu jadikan
inspirasi untuk mulai bekerja dan mendapatkan keuntungan finansial
sendiri tanpa bantuan orangtua.
Langganan:
Postingan (Atom)